Kamis, 17 Maret 2016

Garap lahan, Sentul City gandeng PP Properti

JAKARTA. PT Sentul City Tbk melakukan joint venture atau usaha patungan dengan PT PP Properti Tbk. Kerjasama ini dimaksudkan untuk pengembangan lahan di dalam area Sentul City.

Anak perusahaan hasil patungan ini, bernama PT Sentul PP Properti. Nantinya perusahaan anyar ini akan memiliki setoran modal awal sebesar Rp 100 miliar di mana 51% sahamnya dimiliki oleh Sentul City dan 49% dimiliki oleh PP Properti.


Proyek perdana yang akan dikembangkan bersama oleh Sentul City dan PP Properti melalui anak usaha patungan ini adalah pengembangan lahan strategis seluas 10,000 meter persegi di dalam kawasan CBD Sentul City yang persis bersebelahan dengan Giant Hypermarket, RS Pertamedika Sentul City, dan lokasi AEON Mall Sentul City.

Vice President Director & Business Development Director Sentul City Andrian Budi Utama bilang, sinergi antara dua perusahaan ini diharapkan akan membawa keuntungan yang signifikan tidak hanya bagi kedua perusahaan namun juga bagi semua stakeholder.

“Kami yakin ini akan menjadi hubungan kerjasama jangka panjang yang akan menguntungkan kedua belah pihak,” kata Andrian melalui pernyataan tertulis yang diterima KONTAN, Rabu (3/2).

Joint venture dan bentuk kerjasama komersial lainnya akan menjadi salah satu strategi utama perseroan dalam melakukan pengembangan kawasan di masa depan.
Perseroan telah membuktikannya, terutama dalam beberapa bulan terakhir, dengan ditandatanganinya perjanjian sewa jangka panjang AEON Mall Sentul City dengan PT AEON Mall Indonesia dan juga finalisasi perjanjian JV dengan PP Properti.

“Dengan persediaan land bank terbesar di kawasan Jabodetabek, Sentul City sangat terbuka untuk menjajaki kerjasama-kerjasama saling menguntungkan lainnya baik dengan developer lain ataupun business groups lainnya yang mencari kesempatan untuk tumbuh signifikan dan mencari partner bisnis yang dapat diandalkan,” ujar Adrian.

Reporter Dea Chadiza Syafina
Editor Hendra Gunawan 
Sumber : http://industri.kontan.co.id/news/garap-lahan-sentul-city-gandeng-pp-properti

BISNIS PROPERTI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar